Gitar Klasik Dari Stik Es Krim
Mindtalkers suka makan es krim? Pasti tau dong stik es krim yang muncul jika es krim batangan kamu sudah mulai habis di makan. Nah, jangan dibuang dulu guys, Karena dari stik itu bisa dibuat sebuah karya.
Seorang seniman yang tidak disebutkan namanya berhasil membuat sebuah gitar klasik dengan 4 ribu stik es krim bekas. Ia menyelesaikannya dalam waktu kurang dari 10 hari loh! Ia membuat karya seni dari stik es krim, karena mendapatkan inspirasi saat bermain musik bersama temannya.
Pada saat itu, ia melihat gitar klasik temannya rusak dan ingin memperbaikinya. Alhasil, ia berhasil menambal bagian kayu yang rusak dengan stik bekas es krim. Dari situlah, ia mulai mencoba membuat gitar klasik dari stik es krim.
Selain gitar klasik, kira-kira stik es krim bekas bisa dibuat apalagi ya guys!
kalo soal gitar saya blm tau banyak sob, bisanya cuma mainkan doank wkwk
BalasHapus-keep blogging-